Saat bergabung di grup Telegram, mungkin kamu pernah mendapatkan pesan selamat datang yang terkirim secara otomatis. Ternyata cara membuat pesan ini sangat mudah lho.
Kamu juga bisa membuatnya sendiri dengan menggunakan bot khusus yang ada di Telegram. Proses pembuatannya sendiri bisa dilakukan secara otomatis dengan memakai command dari bot.
Penasaran ingin tahu bagaimana cara membuat bot selamat datang di Telegram? Berikut panduannya akan kami jelaskan dengan lengkap.
Kenapa Perlu Bikin Bot Ucapan Welcome di Grup Telegram?
Bagi yang mempunyai grup komunitas, menurut kami adanya ucapan selamat datang ke member baru terbilang cukup penting sih.
Alasannya, karena ucapan selamat ini berfungsi untuk menyambut hangat anggota baru yang datang ke grup tersebut. Keuntungannya kamu/kami tidak perlu memantau dan mengucapkan selamat datang secara manual.
Karena semua sudah dikirimkan otomatis oleh bot Telegram. Apalagi kalau link undangan grup ini kamu sebar di sosial media. Sehingga sulit untuk memantau anggota yang baru masuk dan hanya sekedar memberi ucapan selamat datang saja.
Cara Membuat Bot Selamat Datang di Telegram
Membuat bot selamat datang di Telegram juga tidak sulit kok. Karena proses pembuatannya sendiri sangat sederhana, dimana kamu hanya harus memilih command dari bot tersebut.
Supaya lebih jelas, langsung saja kami bahas langkah-langkahnya di bawah ini:
Langkah 1: Langkah pertama, kamu harus membuka aplikasi Telegram lebih dulu.
Langkah 2: Kemudian tekan tombol Search dan ketik Group Help di kolom pencarian Telegram.
Langkah 3: Setelah memilih bot Group Help, kamu bisa tekan tombol Start.
Langkah 4: Selanjutnya pilih opsi Tambahkan ke Grup.
Langkah 5: Masukkan bot Telegram ke grup komunitas kamu. Misalnya di sini kami akan memasukkan bot tersebut ke grup The Last Survivor.
Langkah 6: Nantinya kamu akan diarahkan ke konfigurasi bot, ini bisa pakai settingan default saja dan tekan tanda Ceklis.
Langkah 7: Lalu ketuk opsi Add as Admin untuk menjadikan bot sebagai admin grup.
Langkah 8: Kalau sudah, kamu akan diarahkan ke halaman grup. Kamu bisa ketuk tombol Pengaturan.
Langkah 9: Kemudian pilih opsi Buka di Pesan Pribadi.
Langkah 10: Nantinya kamu akan diarahkan ke chat pribadi dengan bot. Di sini, bisa ketuk tombol Ke Obrolan.
Langkah 11: Lalu pilih opsi Selamat Datang.
Langkah 12: Ketuk Aktifkan dan pilih opsi Sesuaikan Pesan.
Langkah 13: Tekan opsi Teks dan masukkan pesan sesuai keinginan kamu dan tekan Kirim. Contohnya di sini kami memasukkan pesan “Selamat datang bro/sist {NAMA} di {GROUPNAME}”.
Langkah 14: Apabila sudah muncul notifikasi Pesan Diatur, kamu bisa coba undang teman ke grup.
Langkah 15: Nantinya teman kamu yang baru bergabung ke dalam grup akan menerima pesan selamat datang dari bot yang sudah diatur sebelumnya.
Oh iya, pastikan saat memasukkan pesan selamat datang kamu menekan tombol teks. Supaya perintah HTML seperti {NAMA} dan {GROUPNAME} berhasil menarik nama dari anggota baru dan nama grup kamu.
Baca Juga: Cara Menambahkan Fitur Komentar di Channel Telegram
Nah itulah cara untuk membuat bot selamat datang di Telegram. Pembuatannya terbilang mudah, karena hanya menggunakan command dari bot Group Help saja.
Kalau ada yang kurang kamu pahami, boleh tanyakan ke kami lewat kolom komentar. Selamat mencoba!