Kemarin lusa, kami mencoba membuka Play Store untuk mengecek apakah ada update aplikasi atau tidak.
Akan tetapi, malah mendapati pesan error 192. Lantas, apa sih kode error tersebut artinya?
Error 192 adalah sebuah pesan kesalahan yang biasanya muncul saat kamu membuka aplikasi Google Play Store di HP Android.
Masalah ini bisa terjadi di semua merk Android, seperti Samsung, Xiaomi, Vivo, OPPO, Realme, Asus, Lenovo, dan merk lainnya.
Nah, buat kamu yang sedang mengalami masalah ini, coba atasi dengan cara yang sudah kami siapkan. Tapi sebelum itu, sebaiknya cari tahu dulu apa penyebabnya.
Penyebab Error Code 192 di Google Play Store
Sebenarnya ada beberapa hal yang menyebabkan error ini muncul, diantaranya yaitu:
- Cache di Google Play Store dan Google Play Services sudah terlalu menumpuk
- Adanya bug pada aplikasi Google Play Store
- Terjadi masalah pada akun Google yang digunakan
- Masalah koneksi internet
Nah, setelah kamu mengetahui apa saja penyebabnya, berikut telah kami tuliskan beberapa cara untuk mengatasi error 192.
Cara Mengatasi Error Code 192 di Play Store Android
Metode 1: Hapus Cache
Cara pertama untuk mengatasi error code 192 yang muncul di Google Play Store Android yaitu dengan melakukan pembersihan cache.
Pembersihan cache yang dimaksud disini adalah membersihkan cache secara spesifik pada aplikasi Google Play Store dan Google Play Services.
Untuk cara melakukannya, silahkan simak di bawah ini.
1. Google Play Store
Untuk menghapus cache pada aplikasi Google Play Store di Android, silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:
Langkah 1: Buka Settings atau Pengaturan di HP Android kamu.
Langkah 2: Cari dan buka pengaturan Aplikasi atau Apps.
Langkah 3: Cari aplikasi Google Play Store.
Langkah 4: Pilih Clear Data atau Hapus Data.
Langkah 5: Pilih opsi Clear Cache atau Bersihkan Cache.
Dengan melakukan langkah-langkah di atas, kini cache di aplikasi Google Play Store sudah berhasil dibersihkan.
Sekarang coba buka lagi aplikasi Play Store kamu.
2. Google Play Services
Selain menghapus cache Google Play Store, ada baiknya kamu juga membersihkan file cache dari Google Play Services.
Caranya juga sama saja dengan yang di atas, bedanya kamu melakukan pembersihan cache pada aplikasi Google Play Service.
Begini cara singkatnya:
- Buka Pengaturan HP Android kamu.
- Pilih menu pengaturan Aplikasi.
- Cari dan pilih aplikasi Google Play Service.
- Klik Clear Data.
- Pilih Clear Cache.
Baca Juga: Cara Mengatasi Google Play Store Error RH 01
Metode 2: Logout dan Login Akun Google Lagi
Jika dengan membersihkan cache Google Play Store dan Google Play Service masalah error code 192 masih saja terjadi, silahkan lakukan cara yang kedua ini, yakni relogin akun Google, berikut caranya:
Step 1: Pergi ke menu Settings Android.
Step 2: Pilih menu pengaturan Accounts & Sync.
Step 3: Buka menu akun Google.
Step 4: Pilih akun Google kamu.
Step 5: Klik More atau titik tiga yang ada di jendela tersebut.
Step 6: Pilih opsi Remove Account.
Setelah kamu berhasil logout, sekarang pilih opsi Add Account pada pengaturan Accounts dan silahkan login kembali.
Metode 3: Gunakan Jaringan WiFi
Masalah error code 192 di Google Play Store pada umumnya terjadi saat kamu menggunakan jaringan data seluler.
Untuk itu, ada baiknya coba ganti ke jaringan WiFi terlebih dahulu. Karena biasanya koneksi WiFi memiliki kecepatan yang lebih tinggi dan lebih stabil.
Namun jika ini terjadi saat kamu menggunakan jaringan WiFi, coba hubungkan ke jaringan WiFi lain atau matikan dan hidupkan kembali jaringan WiFi kamu.
Silahkan dicoba dan semoga berhasil!