Kamera iPhone Tidak Berfungsi – Pada umumnya kita akan mengambil foto ketika menemukan suatu momen yang menarik. Tapi bagaimana kalau saat ingin mengambil foto, namun kamera di iPhone kamu tidak berfungsi?
Entah itu kamera iPhone menjadi gelap, lambat dan sebagainya. Masalah ini cukup banyak dialami oleh beberapa orang yang menggunakan iPhone.
Oleh sebab itu, di sini kami akan mengupas penyebab dan cara untuk mengatasi kamera iPhone yang tidak berfungsi secara tiba-tiba. Buat kamu yang sedang mengalaminya, bisa langsung lihat penjelasan di bawah ini.
Penyebab Kamera iPhone Tidak Berfungsi
Sama seperti masalah-masalah di iPhone lainnya. Masalah di kamera iPhone yang tiba-tiba tidak berfungsi ini juga pasti memiliki penyebabnya.
Dari beberapa kasus yang kami rangkum, umumnya ada beberapa penyebab yang membuat kamera iPhone jadi tidak berfungsi, seperti:
- Sistem operasi iPhone mengalami bug atau error
- Lensa kamera iPhone kotor
- Salah konfigurasi kamera di iPhone
- Terhalang case iPhone
- Ada kerusakan di kamera iPhone kamu
Cara Mengatasi Kamera iPhone Tidak Berfungsi
Kamu masih bisa mengatasi masalah kamera iPhone yang tidak berfungsi. Selagi masalahnya bukan disebabkan kamera yang diakibatkan dari terjatuh, terbentur keras dan lainnya.
Karena kalau komponen kameranya rusak, solusi satu-satunya kamu harus menggantinya dengan yang baru.
Tapi untuk memastikannya rusak atau tidak, kamu bisa coba beberapa cara mengatasi kamera iPhone tidak berfungsi di bawah ini:
1. Restart iPhone Dulu
Kamu bisa coba yang mudah lebih dulu, yaitu dengan melakukan restart iPhone. Fungsi dari restart ini untuk memastikan kalau masalah kamera tidak berfungsi di iPhone kamu disebabkan karena sistem operasi atau bukan.
Apabila setelah di restart kamera iPhone kamu bisa berfungsi kembali. Berarti sebelumnya sistem operasi di iPhone kamu ada bug atau error.
Disarankan untuk selalu update iOS ke versi terbaru untuk meminimalisir hal ini akan terulang kembali.
Baca Juga: Cara Mengatasi Mikrofon iPhone Tidak Berfungsi
2. Bersihkan Lensa Kamera iPhone
Selanjutnya kamu dapat membersihkan lensa kamera iPhone tersebut. Karena terkadang kita suka tidak sadar kalau lensa kamera di iPhone yang dipakai kotor.
Nah untuk membersihkan lensanya, kamu bisa menggunakan tisu. Lalu silahkan kamu gosok secara perlahan sampai kotoran-kotoran yang ada di lensa tersebut hilang.
3. Reset Settings iPhone
Kalau masih tidak bisa, kamu juga dapat mencoba untuk reset pengaturan iPhone. Reset yang kami sarankan di sini ialah untuk mengembalikan semua pengaturan ke data pabrik.
Karena cukup berisiko, maka kamu disarankan untuk melakukan backup data-data penting lebih dulu sebelum mengikuti panduan ini.
Buat yang sudah melakukan backup, bisa langsung ikuti reset pengaturan iPhone seperti berikut:
- Buka menu Pengaturan lebih dulu
- Selanjutnya pilih menu General
- Dan ketuk Transfer or Reset iPhone
- Ketuk opsi Erase All Content and Settings
- Lalu ketuk tombol Continue
- Masukkan Passcode iPhone kamu
- Terakhir ketuk Erase Anyway untuk mengkonfirmasi permintaan reset
4. Perbaiki Kamera iPhone
Solusi terakhir yang bisa kamu lakukan kalau kamera iPhone tidak berfungsi adalah dengan memperbaikinya. Karena ada kemungkinan kalau kamera iPhone kamu sudah rusak akibat terjatuh atau terbentur secara tidak sengaja.
Mengenai biaya perbaikan kamera iPhone itu cukup beragam. Mulai dari Rp. 150.000 sampai dengan Rp. 2.500.000 untuk kamera depan.
Sedangkan untuk kamera belakang, biaya perbaikannya mulai dari Rp. 200.000 sampai dengan Rp. 2.700.000 tergantung seri iPhone kamu.
Beberapa cara ini bisa kamu pakai untuk mengatasi kamera yang tidak berfungsi. Seperti gelap, blur atau goyang, tidak dapat membuka kamera dan sebagainya.
Kalau ada yang mau bertanya, boleh kirim pesan melalui kolom komentar. Selamat mencoba ya!